Menikmati Ritual Budaya dalam Exciting Banten on Seba Baduy 2019

Menikmati Ritual Budaya dalam Exciting Banten on Seba Baduy 2019 - GenPI.co
Perayaan Seba Baduy tahun 2018.

GenPI.co - Seba Baduy, tradisi tahunan masyarakat Baduy, dapat traveler saksikan kembali dalam Exciting Banten on Seba Baduy 2019. Berlangsung pada Sabtu (4/5), masyarakat 

Daya tarik ritual utama Seba Baduy bisa dinikmati Sabtu (4/5). Saat itu masyarakat Baduy di pedalaman turun gunung dan melakukan long march. Venue eksotisnya budaya Seba Baduy berada di Kabupaten Lebak dan Serang, Banten.

Baca juga: Masyarakat Baduy Gelar Tradisi Ngalaksa

Perayaan Seba Baduy akan akan diikuti ribuan warga Baduy Luar dan Baduy Dalam. Warga Baduy Luar atau Baduy Pendamping akan mengenakan pakaian hitam dengan ikat kepala biru. Bagi warga Baduy Dalam atau Urang Jero memakai busana dan ikat kepala putih. Mereka akan berjalan kaki hingga ratusan kilometer.

“Long march masyarakat Baduy selalu jadi daya tarik. Sebab, rangkaian upacara adatnya sangat unik. Kami optimistis, eksotisya Seba Baduy akan menarik banyak wisatawan,” ujar Staf Khusus Menteri Bidang Multikultural Kemenpar Esthy Reko Astuti, Senin (29/4). 

Esthy mengatakan,  Seba Baduy sebagai event yang selalu dinanti.  “Mereka tetap menjalankan tradisi dan adat secara utuh. Tetap bertahan dengan adatnya di tengah derasnya modernisasi dunia,” ujarnya

Exciting Banten on Seba Baduy 2019 secara umum digelar 3-6 Mei. Namun, rangkaian kemeriahannya dimulai Senin (29/4) di Lebak. Ada beragam pameran dengan produk kreatif, talkshow, workshop, juga parade budaya hingga wisata religi.

Untuk pameran, ada 30 stand dengan konten Baduy, Kopi, GenPI, kuliner, hingga beragam craft asal Lebak. Lokasinya di Setda dan DPRD Lebak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya