Anies Baswedan Atur Jam Operasioanl Pasar Tanah Abang

Anies Baswedan Atur Jam Operasioanl Pasar Tanah Abang - GenPI.co
Anies Baswedan saat inspeksi ke Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. FOTO: Antara

GenPI.co - Gubernur DKI Anies Baswedan, mengatakan akan mengatur ulang jam operasional Pasar Tanah Abang untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung selama bulan suci Ramadan.

"Jadi mulai sore ini pasar ditutup, dibagi, ada yang jam 16.00 WIB dan tutup jam 17.00 WIB untuk menghindari keluar bersamaan dan kemudian menuju ke titik yang hampir sama," kata Anies di Pasar Tanah Abang, Minggu  (3/5).

BACA JUGA: PAN Bisa Jadi Partai Gurem Jika Tidak Lakukan ini

Anies mengatakan salah satu penyebab lonjakan jumlah pengunjung Pasar Tanah Abang adalah jam tutup yang bersamaan. Karena itu dia menilai pengaturan jam operasional tersebut diperlukan.

"Situasi di pasar ini jam kedatangan orang berbeda-beda ada yang pagi dan siang tapi jam pulangnya bersamaan," tandasnya.

Meski tidak memberikan rincian sampai kapan perubahan jam tutup Pasar Tanah Abang diberlakukan, Anies mengatakan rekayasa jam buka tersebut akan dicabut jika situasi pasar telah kembali normal.

BACA JUGA: Memiliki Karisma dari Lahir, 3 Zodiak Bakal Jadi Orang Besar

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman melakukan insperksi ke Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. (ant)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya