Pemerintah Tetapkan Awal Puasa Senin 6 Mei 2019

Pemerintah Tetapkan Awal Puasa Senin 6 Mei 2019 - GenPI.co
Menteri Agama Lukman Hakim Saifudin saat menggelar sidang isbat tentukan awal puasa Ramadhan di kantor Kemenag, Jakarta. (Foto: Camilla/GenPi.co)

GenPI.co - Pemerintah menetapkan awal puasa pada Senin 6 Mei 2019 atau 1 Ramadhan 1440 Hijriah.  Sidang digelar di Kantor Kementerian Agama, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (5/5/2019) sekitar pukul 18.15 WIB seusai salat magrib. 

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin memimpin langsung sidang penentuan 1 Ramadhan 1440 H.

"Dari hisab dan laporan petugas melihat hilal, seluruh peserta sidang isbat menyepakati pada malam hari ini kita sudah masuk Ramadan. Secara mufakat disepakati tahun 1440 Hijriah akan dimulai besok hari Senin 6 Mei 2019," kata Menag Lukman.

Baca juga: 

Marhaban Ya Ramahdan, Ini Niat Sholat Tarawih

Awal Puasa Ramadhan 2019, NU dan Muhammadiyah Bisa Serentak

Mewakili pemerintah, Lukman menyampaikan ucapan selamat menjalankan ibadah di bulan Ramadhan.

Sidang Isbat digelar secara tertutup dan dihadiri sejumlah tokoh di antaranya dari PBNU, PP Muhammadiyah, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ketua Komisi VIII DPR Ali Taher dan Imam Besar Istiqlal Nasaruddin Umar. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya