Gunungkidul, Surga Destinasi Alam

Gunungkidul, Surga Destinasi Alam - GenPI.co
Pantai Indrayanti. (Foto: Youtube)

Pantai Baron

Nuansa pantai Gunungkidul dilengkapi oleh eksotisnya Pantai Baron. Pantai ini demikian terkenal karena keunikannya yang berada di antara dua bukit. Panorama lautnya indah. Pasirnya unik karena berwarna kecoklatan. Lalu, pada bagian agak menjorok ke laut terdapat pulau karang kecil. Di sini biasanya wisatawan menunggu untuk bercengkrama dengan ombak.

Nuansa menjadi makin unik karena dekat dengan dermaga nelayan. Pantai Baron juga menjadi surga bagi kuliner olahan laut. Ada lobster, ikan kakap, ikan bawal putih, tongkol, peyek undur- undur, hingga gorengan coro laut. Untuk menikmati nuansa luar biasa silahkan berkunjung ke sana. Pantai Baron terletak di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul.

Pantai Siung

Sensasi petualangan ditawarkan Pantai Siung. Wilayah ini mmeiliki 250 jalur climbing. Uniknya setiap track memiliki karaiter dan tingkat kesulitan berbeda. Pantai Siung ini memang menjadi rekomendasi bagi penikmat olahraga panjat tebing. Namun, dibalik eksotisnya, Pantai Siung tetap menawarkan pesona eksotis alam yang luar biasa.

Pantai Siung ini memiliki hamparan pasir putih. Nuansa menjadi eksotis dengan beberapa batu karang yang muncul. Lalu, pada beberapa sisi memiliki batu karang raksasa. Dengan komposisi seperti ini, wajar bila tempat ini menjadi lokasi kejuaraan panjat tebing. Untuk menikmati nuansa Pantai Siung, silahkan datang ke Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul.

Pantai Jogan

Kaya akan destinasi laut, Pantai Jogan pun dihadirkan Gunungkidul. Pantai ini memiliki karakteristik unik. Pantai ini memiliki air terjun dengan ketinggian 10 meter. Menjadi pesona dan daya tarik utama, air terjun ini langsung jatuh ke bibir laut Jogan. Pantai ini juga unik dengan tebing-tebing berupa batu kapur. Dengan karakter unik ini, Pantai Jogan menjadi banyak dikunjungi wisatawan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya