Bazar Pesona Mudik 2018 Warnai Mudik Ala Kemenpar

Bazar Pesona Mudik 2018 Warnai Mudik Ala Kemenpar - GenPI.co
Staf Khusus Menteri Pariwisata Bidang Manajemen Strategi Kemenpar Priyantono Rudito.

Digulirkan di rentang 7-15 Juni, hadiah Rp10 juta sudah menunggu masyarakat umum. Mereka harus membuat vlog ajakan berbelanja oleh-oleh saat berada di outlet. Materi terbaik lalu diupload di media sosial dengan #PesonaOleh2Artis dan #BRIWonderfulIndonesia. “Masyarakat dan artis juga harus buat vlog karena hadiahnya menarik. Hadiah uang ini diberikan oleh BRI,” jelas Priyantono lagi.

Mengejar benefit, cash flow besar memang dimiliki #PesonaMudik2018. Priyantono menyatakan, ada nilai ekonomi besar yang bisa ditangkap dari aktivitas mudik-balik ini. Diperkirakan pergerakan massa mudik tahun ini mencapai 20 juta orang. Arus bisnis semakin kondusif lantaran mayoritas pemudik baru menerima tunjangan hari raya (THR) minimal 1 kali gaji.

“Perputaran ekonominya besar dari aktivitas ini. Jumlah pemudik besar dikalikan besar bujet spending mereka yang rata-rata dalam satuan juta. Angka estimasinya fantastis. Dan, program Pesona Oleh-Oleh Artis ini berpeluang mendapatkan inkam sekitar 10% dari angka global tersebut. Kami bahkan yakin bisa mendapatkan benefit lebih. Kolaborasi co-branding kami solid dan jadi daya tarik,” tegasnya.

Bergulirnya program #PesonaMudik2018 dan #PesonaOleh2Artis diapresiasi oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya. Baginya, kolaborasi ini semakin menguatkan pariwisata Indonesia. “Kolaborasi melalui co-branding dengan brand besar ini luar biasa. Mudik tahun ini experiencenya berbeda dan lebih luar biasa. Semua diuntungkan, termasuk publik melalui kompetisi vlog,” pungkasnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya