Angin Segar DPR untuk Umat Muslim, Arab Saudi Akan Buka Umroh

Angin Segar DPR untuk Umat Muslim, Arab Saudi Akan Buka Umroh - GenPI.co
Anggota Komisi VIII Maman Immanulhaq memprediksi Pemerintah Arab Saudi akan membuka umroh meskipun haji di Indonesia ditutup. (foto: Dok JPNN)

GenPI.co - Anggota Komisi VIII Maman Immanulhaq memprediksi Pemerintah Arab Saudi akan membuka umroh meskipun haji di Indonesia ditutup.

Tak hanya itu, Maman pun mengungkapkan alasan mengapa umroh bisa dilakukan, sementara haji tidak.

“Mereka sangat membutuhkan jamaah umroh, mereka sangat membutuhkan pemasukan dari para peziarah ke Tanah Suci Mekah dan Madinah,” ujarnya di kawasan DPR RI, Kamis (4/6).

BACA JUGA:  Tak Mau Dibilang Aji Mumpung, Deddy Corbuzier Tolak Tawaran Umroh

Oleh sebab itu Maman optimistis Pemerintah Arab Saudi akan membuka akses untuk jemaah umroh dari Indonesia.

“Saya rasa pasca haji nanti, Arab Saudi membuka umroh,” ujarnya saat ditemui di kawasan DPR RI, Kamis (4/6).

BACA JUGA:  Juara STQ, Penghafal Hadis Asal Gorontalo Diberangkatkan Umroh

Politikus PKB itu memaparkan mekanisme umroh sesuai dengan aturan Pemerintah Arab Saudi.

“Umroh itu di departemen pariwisata jadi, bukan di departeman haji lagi,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kudu Ditiru, Tiap Tahun Pemkab Gorontalo Ajak 5 Imam Masjid Umroh

Maman menjelaskan bahwa peserta umroh dari Indonesia banyak. Oleh sebab itu penting untuk mentaati peraturan protokol kesehatan dari Arab Saudi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya