Sehari 310 Warga Bogor Positif Covid-19, Keterisian BOR 82%

Sehari 310 Warga Bogor Positif Covid-19, Keterisian BOR 82% - GenPI.co
Dokumentasi - Wisatawan memadati Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, Rabu (28/6/2017). (ANTARA FOTO/Arif Firmansyah)

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 di Kota Bogor, dari enam kecamatan yang ada di Kota Bogor, Kecamatan Bogor Barat menjadi kecamatan yang paling tinggi terdapat kasus Covid-19.

Dengan jumlah penduduk yang terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 412. Di posisi kedua, ada Kecamatan Tanahsareal Utara dengan total warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 408 kasus. Sementara di posisi ketiga ada Kecamatan Bogor Utara, dengan total warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 363 warga.

Di posisi keempat ada Kecamatan Bogor Timur dengan total kasus 194 warga yang terkonfirmasi positif Covid-19. Posisi lima ada Kecamatan Bogor Selatan dengan 190 kasus positif Covid-19 dan di posisi terakhir ada Kecamatan Bogor Tengah dengan 184 warga positif Covid-19.

BACA JUGA:  Sehari 230 Warga Kota Bogor Positif Covid-19, BOR Sudah 78%

Selain pada level kecamatan, Satgas Covid-19 Kota Bogor juga menjelaskan tentang kasus positif Covid-19 terbanyak pada level kelurahan. Untuk kasus positif Covid-19 terbanyak pada level kelurahan, diduduki Kelurahan Paledang, Kecamatan Bogor Tengah dengan 78 kasus positif Covid-19.

Di posisi kedua ada Kelurahan Tegalgundil, Kecamatan Bogor Utara dengan 76 warganya yang terkonfirmasi positif Covid-19. Ketiga ada Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanahsareal dan Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur dengan masing-masing 67 kasus positif Covid-19. Terus ada Kelurahan Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan 31 kasus, dan Kelurahan Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat 48 kasus positif Covid-19.

BACA JUGA:  Ratusan Penumpang KRL di Bogor Terjaring Operasi Tes Antigen

Saat ini jumlah akumulatif kasus Covid-19 Kota Bogor mencapai 18.472 kasus dengan rincian, 2.056 orang masih dalam perawatan, 16.141 pasien positif dinyatakan sembuh, dan 275 orang dinyatakan meninggal dunia. (*)

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya