Titah Tegas Puan Maharani Desak Pemerintah Jokowi Lakukan Ini

Titah Tegas Puan Maharani Desak Pemerintah Jokowi Lakukan Ini - GenPI.co
Ketua DPR RI, Puan Maharani. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah dan aparat untuk mengedepankan empati dengan pendekatan persuasif dan humanis dalam penegakan aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

"Untuk mau mengikuti aturan PPKM Darurat rakyat harus dipersuasi, jangan dimarahi-marahi apalagi langsung main semprot," ujar Puan dalam keterangannya, di Jakarta, Selasa (13/7/2021).

Dia pun sangat menyesalkan apabila masih ada penegakan aturan PPKM Darurat yang kurang mengedepankan sisi humanis, sehingga mengakibatkan kericuhan.

BACA JUGA:  Kritikan Presiden BEM Unnes Menohok, Seret Puan Maharani

"Hindari kericuhan dalam penegakan aturan di lapangan selama PPKM Darurat di tengah ancaman Covid-19, dan saya yakin tidak ada orang yang mau terkena corona, tetapi perlu disadari masih ada kebutuhan pokok rakyat yang tidak terpenuhi dengan adanya pembatasan ini," jelasnya.

Sebab itu, Puan berharap pemerintah untuk segera mempercepat terealisasinya perlindungan sosial bagi masyarakat yang terdampak PPKM Darurat.

BACA JUGA:  Seruan Penting Puan Maharani Top Banget, Mohon Disimak

"Tidak sedikit rakyat yang mencari nafkah di sektor-sektor informal. Kalau mereka tidak bekerja, maka tidak ada penghasilan yang bisa membuat dapur 'ngebul'," terang dia.

Di sisi lain, dirinya juga mengajak seluruh masyarakat untuk tetap menyalakan optimisme dan mentaati protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah di tengah kondisi pandemi Covid-19.(Antara/jpnn)

BACA JUGA:  Puan Maharani Lantang! Semua Kepala Daerah Harus Jujur

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya