Covid-19 DKI, Anak Buah Anies Beri Kabar Bahagia, Alhamdulillah

Covid-19 DKI, Anak Buah Anies Beri Kabar Bahagia, Alhamdulillah - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menunjukkan dua foto kondisi IGD di RSUD Duren Sawit pada 28 Juni dan 27 Juli 2021 (foto: SC IG @aniesbaswedan)

GenPI.co - Anak buah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, yaitu Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia, memberikan kabar bahagia soal tingkat kesembuhan pasien covid-19 di Ibu Kota.

Jumlah kasus konfirmasi secara total di Jakarta sampai Rabu (28/7/2021) sebanyak 804.027 kasus, dan total orang dinyatakan sembuh sebanyak 757.122 orang.

"Tingkat kesembuhan 94,2 persen dan total 11.688 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,5 persen, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,7 persen," katanya dalam keterangan GenPI.co peroleh, Rabu (28/7/2021).

BACA JUGA:  Mendadak Fadli Zon Apresiasi Kinerja Anies Baswedan

Dwi menjelaskan, berdasarkan data terkini Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dilakukan tes PCR sebanyak 40.070 spesimen.

Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 28.049 orang di tes PCR Rabu (28/7/2021) terdeteksi kasus baru dengan hasil 5.525 positif dan 22.524 negatif.

BACA JUGA:  Curahan Hati Dokter Melawan Covid-19: Mama Bukan Pecundang

"Selain itu, dilakukan pula tes antigen sebanyak 9.805 orang di tes, dengan hasil 745 positif dan 9.060 negatif," ujarnya.

Dia menjelaskan, adapun jumlah kasus aktif di Jakarta turun sejumlah 5.592 kasus.

BACA JUGA:  Gubernur Kepri Minta Kemenkes Lunasi Biaya Pasien Covid-19

"Jumlah kasus aktif sampai hari ini sebanyak 35.217 (orang yang masih dirawat/ isolasi)," ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya