Selamat, 58 Persen Peserta CPNS & PPPK Kemenag Lulus Administrasi

Selamat, 58 Persen Peserta CPNS & PPPK Kemenag Lulus Administrasi - GenPI.co
Ilustrasi, seleksi ASN (foto: Antara)

Untuk totak formasi yang tersedia hanya berjumlah 10.819, terdiri dari 1.361 CPNS dan 9.458 PPPK.

Pelamar yang lulus dalam tahap seleksi administrasi ini, menurut Nizar, terdiri dari 56.200 CPNS dan 9.144 CPPPK.

Kemenag selanjutnya membuka masa sanggah bagi pelamar yang tak lulus seleksi administrasi mulai 5 hingga 8 Agustus.

BACA JUGA:  Peserta CPNS Kemenkumham Tak Lulus Administrasi Terbanyak SMA

Pelamar tidak lulus dapat melakukan sanggah melalui akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id.

"Ketentuannya, pelamar dalam masa sanggah tidak dimaksudkan untuk mengubah kembali dokumen, mengunggah ulang dokumen, tidak untuk menambah informasi, tidak untuk mengunggah dokumen yang salah, dan tidak untuk memperbaharui dokumen apapun atau menambah dokumen apapun," beber Nizar.

BACA JUGA:  Passing Grade Seleksi CPNS 2021 Meningkat, Nur Baitih: Mengerikan

Panitia akan mengumumkan hasil sanggah pelamar yang memenuhi syarat pada 15 Agustus 2021.

Setelahnya, seluruh peserta yang lulus dapat mengunduh Kartu Tanda Peserta Ujian pada laman https://sscasn.bkn.go.id.

BACA JUGA:  Pentolan Honorer K2 Waswas Soal Passing Grade Seleksi PPPK 2021

"Bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, kami sampaikan selamat. Silakan bersiap untuk mengikuti tahapan selanjutnya, yakni seleksi kompetensi dasar (SKD) yang teknisnya akan disampaikan lebih lanjut," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya