Gunung Merapi Erupsi Ekslosif, Hujan Abu Mengguyur Magelang

Gunung Merapi Erupsi Ekslosif, Hujan Abu Mengguyur Magelang - GenPI.co
Gunung Merapi kembali erupsi. Foto: ANTARA

Seperti diinformasikan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) jarak luncur awan panas guguran Gunung Merapi masih berada dalam rekomendasi daerah potensi bahaya.

BPPTKG sudah menetapkan kawasan bahaya yaitu sejauh tiga kilometer dari puncak di alur Kali Woro, dan lima kilometer dari puncak untuk alur Kali Gendol, Kuning, Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng, dan Putih.

Tingkat aktivitas vulkanik Gunung Merapi saat ini masih tinggi.

BACA JUGA:  Hujan Abu Vulkanik Gunung Merapi Meliputi 19 Desa di Magelang

Erupsi ekslosif masih berpeluang terjadi dengan ancaman bahaya berupa lontaran material vulkanik dalam radius tiga kilometer dari puncak Merapi.

Masyarakat diimbau untuk tidak melakukan aktivitas apa pun di daerah potensi bahaya yang telah ditetapkan.(ANT)

BACA JUGA:  Gunung Merapi Luncurkan Lava Pijar Sejauh 1.200 Meter

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya