Fenomena Telur Berdiri saat Perayaan Peh Cun

Fenomena Telur Berdiri saat Perayaan Peh Cun - GenPI.co
Guswai pada siang ini mampu membuat telur berdiri di saat etnis Tionghoa merayakan Peh Cun (foto: Christian F. Guswai)

“Karena menarik dan ada dasar ilmunya,” kata Guswai ketika ditanya alasannya tertarik untuk membuktikan telur bisa berdiri pada kedua ujungnya saat etnis Tionghoa melakukan perayan Peh Cun.

Sementara itu dikutip dari laman alasan-kenapa.blogspot.com, mengemukakan telur ayam bisa berdiri kapan saja asalkan permukaan tempat telur berdiri tersebut datar dan permukaan bawah telurnya juga rata atau tidak bergelombang.

Mengingat bentuk telur yang bulat, maka dibutuhkan kesabaran yang tinggi untuk membuat telur bisa berdiri dengan seimbang.

Namun demikian akan lebih mudah untuk membuat telur bisa berdiri jika dilakukan pada waktu-waktu tertentu, seperti pada perayaan Peh Cun.

Peh Cun jatuh setiap tanggal 5 bulan 5. Menurut kepercayaan masyarakat Tionghoa, pada saat itu terjadi fenomena alam yakni sejajarnya posisi bulan, bumi, dan matahari. 

Fenomena tersebut mempengaruhi gravitasi di bumi sehingga membuat telur tidak jatuh, saat diletakkan dalam posisi berdiri.

Benarkah demikian, kamu bisa mencobanya saat Peh Cun nanti ya. Seperti yang dibuktikan oleh Guswai siang ini.


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya