Sempat Putus, Jembatan Penghubung Sultra dan Sulteng Bisa Dilalui

Sempat Putus, Jembatan Penghubung Sultra dan Sulteng Bisa Dilalui - GenPI.co
Setelah dilakukan perbaikan sementara, Jembatan Asera yang berada di Kecamatan Asera Konawe Utara, Sulawesi Tenggara sudah kembali bisa digunakan setelah sempat terputus akibat banjir (foto: Kementerian PUPR)

Bupati Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, Ruksamin mengatakan kendaraan yang bisa melewati jembatan semipermanen dengan panjang 30 meter dan lebar empat meter itu masih dibatasi tonasenya yakni maksimal berat delapan ton.

"Karena penanganannya sementara atau semipermanen, kendaraan yang bisa lewat jembatan ini bobotnya dibatasi delapan ton, saya sudah koordinasikan dengan Polsek setempat," katanya.

Putusnya jembatan Asera tersebut sempat melumpuhkan jalur Trans Sulawesi yang menghubungkan Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Tengah.


Tonton juga video ini:


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya