Bandara Internasional Yogyakarta Larang Taksi Online, Kenapa?

Bandara Internasional Yogyakarta Larang Taksi Online, Kenapa? - GenPI.co
Taksi Online dilarang masuk untuk menjemput penumpang di Bandara Internasional Yogyakarta (Yogyakarta International Airport). (Sumber foto: Antaranews)

GenPI.co — Taksi Online dilarang masuk untuk menjemput penumpang di Bandara Internasional Yogyakarta (Yogyakarta International Airport). Hal ini karena pihak pengelola bandara telah melakukan kerja sama dengan perusahaan transportasi lain.

Pelaksana Tugas General Manager YIA/BIY Agus Pandu Purnama mengatakan, pihaknya hanya memperbolehkan taksi online mengantar penumpang ke bandara, namun tidak boleh menjemput.

Saat ini terdapat 20 taksi yang telah terintegrasi dengan sistem YIA. Taksi ini memiliki stiker di bagian belakang.

Baca juga:

Bandara Baru, Ini Sejumlah Fakta Yogyakarta International Airport

Bandara Baru Yogyakarta International Airport Resmi Beroperasi

Tak hanya taksi dengan argometer, ada pula Damri dengan 12 kendaraan dan Shuttleku sebanyak 15 kendaraan.

Agus berharap nantinya dapat bekerja sama dengan taksi online, menyesuaikan jumlah penumpang di Bandara Internasional Yogyakarta atau Yogyakarta International Airport.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya