Anak Buah Risma ke Ahli Waris Pahlawan KH Idham Chalid, Ada Apa?

Anak Buah Risma ke Ahli Waris Pahlawan KH Idham Chalid, Ada Apa? - GenPI.co
Anak buah Risma mendatangi keluarga dan ahli waris Pahlawan Nasional KH Idham Chalid. Ada apa? (Foto: Chelsea/GenPI.co)

GenPI.co - Kementerian Sosial yang diwakili Irjen Kemensos Dadang Iskandar kembali melanjutkan kunjungan ke sejumlah keluarga ahli waris Pahlawan Nasional, seperti Mohammad Husni Thamrin, KH Idham Chalid, dan Frans Kaisiepo.

Seperti diketahui, Menteri Sosial Tri Rismaharini (Risma) belakangan sering mengunjungi kediaman sejumlah ahli waris keluarga Pahlawan Nasional.

Kehadiran Risma untuk meminta izin keluarga menjadikan para pahlawan sebagai gambar mata uang RI.

BACA JUGA:  Mensos Risma Sering Buat Gaduh Sehingga Layak Direshuffle

Dalam kunjungannya kali ini, keluarga dan ahli waris Pahlawan Nasional KH Idham Chalid meyambut baik kedatangan tim pemerintah yang diwakili Irjen Kemensos Dadang Iskandar.

"Kami keluarga memberikan izin kepada pemerintah untuk menjadikan sosok pak Idham sebagai gambar pecahan mata uang rupiah. Tentu rencana itu merupakan kebanggaan bagi kami keluarga,” kata istri Idham Chalid, Siti Rokayah, di kediamannya di Jakarta (12/10).

BACA JUGA:  Mensos Risma Marah-marah, Wasekjen PDIP: Memang Gayanya Begitu

Perempuan 81 tahun tersebut mengatakan, sosok Idham Chalid dikenal keluarga sebagai sosok yang sederhana, jujur, dan tidak menoleransi kolusi.

Sejak awal menikah, dirinya sudah di-warning suaminya.

BACA JUGA:  Pengamat: Mensos Risma Ikuti Jejak Jokowi Agar Dilirik Parpol

“Kamu saya haramkan memakai uang dari orang lain. Kamu hanya boleh makan dari gaji Pak Idham. Kalau ada tamu bawa makanan, saya boleh makan. Tapi kalau uang hanya boleh dari gaji suami. Hati-hati anakmu, jangan sampai darahnya mengalir uang haram,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya