Pasar Kampoeng Markisa Siap Rilis

Pasar Kampoeng Markisa Siap Rilis - GenPI.co
Lokasi Pasar Kampoeng Markisa, Banten.

Langkah besar dilakukan GenPI Banten. Mereka segera merilis Pasar Kampoeng Markisa. Launchingnya dilakukan Sabtu (21/7), mulai pukul 14.00-22.00 WIB. Lokasinya berada di Jalan KS Tubun, Gang HM Noor I, RT 01/02, Kelurahan Pasar Baru, Karawaci, Tangerang. Koordinator GenPI Banten Jalaludin pun mengatakan, sesuai namanya pasar ini dibangun di tengah perkebunan markisa.

“Pasar Kampoeng Markisa ini sudah siap launching. Ada banyak keunikan yang ditawarkan oleh pasar ini. Sebab, pasar ini berada di kebun markisa. Saat ini pohon markisanya sedang berbuah. Namun secara nama, Markisa ini artinya Mari Kita Sadar,” ungkap Jalal-sapaan Jalaludin, Jumat (20/7).

Mengawali debutnya, konsep launching meriah sudah disiapkan Pasar Kampoeng Markisa. Memulai rangkaian ceremony Sabtu siang, agenda menyajikan lomba mural. Kegiatan ini diikuti oleh warga dari Kampoeng Markisa. Perlombaan lain yang dirilis ada mewarnai gambar. Sembari berlomba, hiburan marawis dan qasidah, beragam tarian, hingga band performance Noob Divers pun disajikan.

Kemeriahan pun berlanjut. Sebab, Kampoeng Markisa memiliki ritual. Setiap harinya pukul 06.00 WIB dan 16.00 WIB, warga memiliki kebiasaan menyiram tanaman secara bersama. Biasanya kegiatan unik ini mendapat aba-aba dari speaker Masjib. Usai menyiram tanaman, peserta menggelar event Flash Mob dan Senam Asian Games 2018 mulai pukul 17.00 WIB.

“Prosesi launching ini sangat padat. Sebab, kami juga menggelar berbagai acara hiburan. Bazar kuliner juga ada. Pokoknya semua harus datang di acara launching Pasar Kampoeng Markisa,” katanya.

Usai jeda Maghrib dan Isya, kemeriahan launching dilanjutkan. Marawis dan Qasidah dari Lepisi pun disajikan, termasuk Tari Lenggang Cisadane dari Disbudpar. Menampung beragam talenta, Tangerang Freestyle Soccer Club diberikan slot beraksi. Selain parade seni budaya, pasar ini juga menggelar Wisata Culinary Night. Rangkaian agenda launching lalu ditutup band performance dari Atta Entertainment.

“Persiapan launching sudah maksimal. Kami juga sudah membagikan informasi melalui media sosial. Kami yakin, pembukaan perdana Pasak Kampoeng Markisa ini akan menarik banyak pengunjung,” ujar Jalal lagi.

Usai launching, nantinya Pasar Kampoeng Markisa akan beroperasi setiap Minggu mulai pukul 07.00-12.00 WIB. Tampil unik, pasar ini memanfaatkan barang-barang bekas. Ada banyak barang bekas yang dimanfaatkan kembali setelah memberikan sedikit sentuhan. Misalnya, ban bekas yang disulap menjadi tempa duduk. Pot bunga juga memanfaatan sepatu bekas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya