Corona Menggila, Pak Luhut Beri Kabar Buruk

Corona Menggila, Pak Luhut Beri Kabar Buruk - GenPI.co
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan memberikan kabar buruk soal kasus Covid-19 di Indonesia.

Dia mengungkapkan saat ini ada 43 kabupaten/kota menunjukkan tren kenaikan kasus Covid-19.

Kenaikan itu terjadi pada 33,6 persen kabupaten/kota di Jawa dan Bali dalam sepekan terakhir.

BACA JUGA:  Diduga Bisnis PCR, Luhut dan Erick Diminta Mundur dari Jabatan

"Kami akan mengumpulkan 43 kabupaten/kota di Jawa dan Bali untuk segera mengidentifikasi dan melakukan intervensi demi menahan tren kenaikan," ujar Luhut dalam konferensi pers virtual, Senin (8/11/2021).

Luhut menduga hal itu terjadi karena pelonggaran pada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) menyebabkan kenaikan pergerakan masyarakat.

BACA JUGA:  Pembelaan Luhut dan Erick Soal Bisnis PCR Sudah Tak Berlaku

Meski mobilitas penduduk meningkat, 34 persen kabupaten/kota di Jawa dan Bali belum mencapai target vaksinasi.

Sementara, sejumlah tempat hiburan diklaim banyak yang melakukan pelanggaran.

BACA JUGA:  Luhut & Erick Thohir Diduga Bisnis PCR, Peneliti IPO Bilang ini

 


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Dalam Sepekan, 48 Kabupaten/Kota Alami Tren Kenaikan Kasus Covid-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya