Lomba Sketsa Bangunan Cagar Budaya Dibanjiri Peserta

Lomba Sketsa Bangunan Cagar Budaya Dibanjiri Peserta - GenPI.co
Lomba sketsa cagar budaya yang duhelat oleh komunitas ArsiSKETur . (Foto: gus Wahid/GenPI.co)

Dijelaskan, karya peserta sangat berkualitas. Semuanya menampilkan sketsa bangunan cagar budaya dengan kualitas terbaik.

Namun demikian, dewan juri memiliki kriteria khusus. Di antaranya adalah karya sketsa peserta menampilkan proporsi sempurna dari sebuah bangunan beserta lingkungan di sekitarnya.

“Adapun untuk bangunannya, sudah kami tentukan dan berada di 15 kota di Indonesia yakni di Semarang, Jakarta, Lasem, Salatiga, Palembang, Makassar, Bandung, Cirebon, Malang dan masih banyak lagi. Peserta rata-rata juga berasal dari kota-kota tersebut,” tukasnya.

Menariknya, lomba ini juga diikuti oleh peserta termuda asal Salatiga yakni Charissa Claudia Nadine yang masih duduk di bangku SMP. Ia menggambar gedung Balaikota Surabaya.

Direktur PT Fajar Lestari Sejati Lucky Nugroho menegaskan sangat mengapreasiasi karya-karya para pemenang. Seluruh hasil sketsa nantinya akan dijadikan bahan materi kalender 2020 dan buku produk Deksson.

“Sebagai produsen aseksoris pintu, kami memiliki tanggungjawab terhadap perkembangan dunia arsitektur Indonesia. Kami akan terus mendukung dan memberikan support atas karya mereka,” tandasnya.

Ketua Umum Komunitas ArsiSKETur Yudi Prasinto menambahkan lomba bertaraf nasional ini dimaksudkan sebagai bentuk penghormatan bagi para sketser tanah air. Tema lomba Bangunan Cagar Budaya Dalam Sketsa diangkat sebagai bagian kecil upaya pelestarian cagar budaya.

“Salah satunya dengan cara mendokumentasi melalui karya sketsa. Dan terbukti, hasilnya sangat luar biasa baik dari sisi jumlah maupun kualitas hasil,” tandasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya