Belajar Isu Gender bersama Komunitas Muslimah Reformis Sidoarjo

Belajar Isu Gender bersama Komunitas Muslimah Reformis Sidoarjo - GenPI.co
Komunitas Muslimah Reformis Regional Sidoarjo.(dok pribadi)

GenPI.co - Para perempuan muslim dapat memiliki peran aktif dalam merawat toleransi di dalam masyarakat. Hal itulah yang dilakukan oleh Komunitas Muslimah Reformis Regional Sidoarjo.

Komunitas Muslimah Reformis adalah sebuah organisasi non profit yang memiliki cabang di beberapa wilayah di Indonesia, salah satunya di Sidoarjo.

Wakil Ketua Muslimah Reformis Regional Sidoarjo Ajeng Adinda Putri mengatakan bahwa komunitas itu bertujuan untuk mengaitkan gender dengan isu lain, seperti agama, politik, dan sosial.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Sampaikan Kabar Baik, Semua Demi Warga Medan

“Isu gender ini pun tak hanya membahas soal perempuan, tetapi juga peran laki-laki dalam kesetaraan,” ujarnya kepada GenPI.co, Jumat (17/12).

Ajeng mengatakan bahwa Muslimah Reformis didirikan oleh akademisi UIN Jakarta Musdah Mulia pada 2021.

“Bu Musdah punya Yayasan yang akhirnya mendukung Muslimah Reformis ini berdiri. Tujuan didirikannya karena urgensi masalah sosial, perempuan dan agama,” katanya.

Muslimah Reformis juga berusaha memberdayakan perempuan muslim dan memberikan edukasi dan progresivitas dalam lingkungan sosial, politik, serta budaya.

Lebih lanjut, sistem keanggotaan komunitas itu dilakukan dengan adanya pelatihan di tiap daerah terpilih oleh Muslimah Reformis Foundation.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya