Nekat Suntikkan Vaksin Kosong, Nakes Sumut Diperiksa Polisi

Nekat Suntikkan Vaksin Kosong, Nakes Sumut Diperiksa Polisi - GenPI.co
Nekat suntikkan vaksin kosong ke anak SD, nakes di Sumut langsung diperiksa polisi. Foto: Humas Polri

GenPI.co - Nekat suntikkan vaksin kosong ke anak SD, nakes di Sumatera Utara langsung diperiksa polisi.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi dalam keterangan tertulis, Jumat (21/1) kemarin.

Dirinya mengatakan bahwa personel Polda Sumut tengah memeriksa nakes yang diduga menyuntikkan vaksin kosong ke anak SD di Medan.

BACA JUGA:  Manuver Top Anak Buah Anies, Vaksinasi Booster di Pemukiman Padat

Kabar nakes yang diduga menyuntikkan vaksin kosong ke anak SD itu sendiri diketahui melalui video yang viral di media sosial (medsos).

"Polda Sumut merespon cepat dan mendalami rekaman video yang viral serta memeriksa pihak-pihak terkait," jelas Hadi Wahyudi.

BACA JUGA:  600 Pegawai Pemko Batam Divaksin Booster

Lebih lanjut, Hadi menjelaskan bila saat ini Polda Sumut tengah memeriksa vaksinator G dan petugas aplus yakni W.

Keduanya merupakan tenaga kesehatan di Rumah Sakit (RS) Delima Martubung dan juga akan terus mendalami dengan meminta keterangan saksi ahli.

BACA JUGA:  Kecamatan Cempaka Putih Gelar Vaksin Booster Khusus ASN

"Untuk barang bukti rekaman video, spuit serta daftar vaksinasi sudah kita sita. Sampel darah korban juga akan dilakukan pengujian ke BPOM Medan serta akan diperiksa oleh ahli Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sumut," ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya