Deretan Destinasi di Bandung Ini Siap Sambut Api Asian Games

Deretan Destinasi di Bandung Ini Siap Sambut Api Asian Games - GenPI.co
Kawah dengan air berwarna hijau di obyek wisata Tangkuban Perahu. (Foro: Medium)

Api Asian Games 2018 dijadwalkan tiba di Bandung, 11 Agustus 2018 mendatang. Rencananya, api akan dikirab sejauh 10 kilometer mengelilingi Kota Kembang.

Api Asian Games akan masuk ke Bandung melalui Tol Pasteur. Sambutan luar biasa sudah disiapkan. Tetapi jangan lewatkan juga kesempatan untuk berwisata ke Bandung.

"Bandung itu keren. Selalu menjadi destinasi favorit wisatawan. Terutama wisatawan dari Jakarta. Jadi jangan lupa berwisata ketika menyaksikan torch relay Asian Games di Bandung," ujar Menpar Arief Yahya, Kamis (9/8).

Nah berikut 10 destinasi yang bisa di kunjungi ketika menyaksikan Kirab Obor Asian Games 2018 di Bandung.

Gunung Tangkuban Perahu

Pesona Gunung Tangkuban Perahu adalah kawah-kawahnya dengan airnya yang berwarna hijau.Terdapat sembilan kawah yang memiliki ciri khas berbeda. Meski begitu, semuanya terlihat memesona. Semisal, Kawah Ratu; kepundan terbesar di Tangkuban Perahu. Warna air belerangnya cenderung biru, walaupun ada polesan hijau di beberapa bagian.

Lereng Anteng

Terletak di kawasan puncak Ciumbuleuit, Lereng Anteng merupakan salah satu lokasi yang tepat bagi pencinta kuliner, alam serta sosial media.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya