Anies Pamer Tanah Kampung di IKN, Wagub Riza Respons Begini

Anies Pamer Tanah Kampung di IKN, Wagub Riza Respons Begini - GenPI.co
Wagub DKI Jakarta Riza Patria. (Foto: Andri Bagus/GenPI.co)

GenPI.co - Aksi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membawa tanah dari Kampung Akuarium, Jakarta Utara ke IKN Nusantara, Kalimantan Timur, Selasa, 14 Maret 2022 menuai kontroversi.

Namun, aksi itu disikapi dengan santai oleh Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria.

Dia mengatakan, tidak ada alasan khusus mengapa Anies memilih membawa tanah dari Kampung Akuarium.

BACA JUGA:  Aksi Presiden Jokowi Ritual IKN Mengejutkan, Sebut Anies Baswedan

"Ya, tidak apa-apa. Semua sama tanah di Jakarta. Mau dari Cengkareng, Priuk, tempat saya juga boleh, Cilandak boleh yang penting dari Jakarta," ujarnya di Balaikota Jakarta, Senin (14/03/2022).

Politikus Partai Gerindra itu meminta jangan berspekulasi apapun terkait aksi Anies itu. Hal itu agar tidak menimbulkan sebuah kegaduhan baru. 

BACA JUGA:  Drama Ritual di IKN Berbuntut Panjang, Nama Jokowi-Anies Disebut

"Tidak usah dihubung-hubungkan, ya. Semua tanah di Jakarta sama sekalipun dari Kampung Akuarium," ujarnya.

Diketahui, Anies telah membangun kembali dan meresmikan Kampung Akuarium beberapa waktu lalu.

Padahal, dahulu Kampung itu digusur pemimpin Jakarta sebelumnya, yakni Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya