Pianis Cilik Jeffren Ternyata Ingin Punya Bisnis Supermarket, Wow

Pianis Cilik Jeffren Ternyata Ingin Punya Bisnis Supermarket, Wow - GenPI.co
Jeffren Leliga, pemenang pertama Kategori B The 3rd Jakarta Open Piano Competition Hybrid 2022. Foto: Dok Pribadi

GenPI.co - Pianis cilik pemenang pertama Kategori B The 3rd Jakarta Open Piano Competition Hybrid 2022, Jeffren Leliga, ternyata bercita-cita ingin mempunyai franchise supermarket.

Anak laki-laki 10 tahun itu bahkan bercita-cita ingin memiliki cabang di seluruh dunia.

“Aku belum punya cita-cita besar, tetapi aku ingin punya supermarket. Aku suka karena ramai dan banyak makanan ringan,” ujarnya kepada GenPI.co, Rabu (16/3).

BACA JUGA:  Daftar Pemenang Kompetisi The 3rd Jakarta Piano Competition 2022

Tak hanya itu, Jeffren juga berkeinginan untuk belajar langsung dan berduet bersama pianis asal Korea Selatan Seong-Jin Cho.

Pasalnya, sang pianis cilik itu kagum dengan karya Cho dalam memainkan ulang mahakarya milik Frederic Chopin.

“Dia juara lomba XVII International Chopin Piano Competition pada 2015,” katanya.

Pianis Cilik Jeffren Ternyata Ingin Punya Bisnis Supermarket, Wow

Jeffren mengaku lagu favoritnya untuk dimainkan ialah mahakarya milik Chopin berjudul “Revolutionary Etude (Op. 10 No. 12)”.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya