
"Jangan dipakai jajan terus, ya. Buat sekolah juga dan ditabung," katanya.
Pantauan GenPI.co, Risma tiba di Sentra Minaula Kendari pukul 08.19 WITA.
Risma langsung menuju gedung tempat penyaluran bantuan atensi.
BACA JUGA: Instruksi Tri Rismaharini Tegas, Siapkan Kampung Siaga Bencana
Adapun, total bantuan sosial untuk Kota Kendari, Kabupaten Konawe, dan Kabupaten Konawe Selatan ialah sebesar Rp 297,146,400.
Rinciannya ialah bantuan ATENSI diserahkan ke anak yatim sejumlah 15 anak senilai Rp9,000,000, bantuan aksesibilitas untuk 87 orang senilai Rp 127,485,000.
BACA JUGA: Marsma TNI ini Angkat Suara: Vaksin Berbayar Itu Harus Ditolak
Kemudian ada pula bantuan kebutuhan dasar untuk 132 orang senilai Rp95,661,400, dan bantuan kewirausahaan untuk 18 orang senilai Rp65,000,000.
Risma menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada penerima.
BACA JUGA: Direktur Indo Barometer Blak-blakan Beber Kelemahan Mensos Risma
Dia bahkan mengantarkan sejumlah penerima ke ATM untuk menarik dana bantuannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News