Hari Minggu Nanti, Pasar Bintan Betuah Gelar Grand Opening

Hari Minggu Nanti, Pasar Bintan Betuah Gelar Grand Opening - GenPI.co
Komunitas GenPI Bintan di lokasi Pasar Bintan Betuah.

Generasi Pesona Indonesia (GenPI) Bintan menggelar Grand Opening Pasar Bintan Betuah pada Minggu (19/8) mendatang. Pasar besutan GenPI Bintan tersebut berlokasi di jalan Wisata Bahari Kawal Kampung Jeropet, Kecamatan Gunung Kijang, Bintan, Kepulauan Riau.

Diinisasi oleh GenPI Bintan dan didukung oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Bintan serta kementerian Pariwisata, grand opening ini bertujuan untuk lebih mengenalkan lebih jauh mengenai Pasar Bintan Betuah sebagai sebuah destinasi digital. Gelaran tersebut juga berisi edukasi kepada masyarakat untuk semakin ramah lingkungan serta berpariwisata dengan kearifan lokal.

Berbagai persiapan telah dilakukan jelang grand opening Pasar Bintan Betuah. Di antaranya adalah pengadaan stand hingga pemantapan berbagai penampilan yang akan mengisi acara itu. Rencananya, akan 12 stand yang diisi dengan berbagai kuliner khas setempat serta kerajinan masyarakat sekitar.

Grand Opening Pasar Binta Betuah dijamin seru. Sebab berbagai atraksi menarik sudah dipersiapkan. Ada perlombaan mancing, jalan santai, lomba mewarnai hingga gelaran kesenian berupa pencak silat oleh anak anak masyarakat sekitar.  Ada pula hunting foto di lingkungan Pasar Bintan betuah.

Semakin istimewa, Ketua GenPI Nasional Mansyur Ebo akan hadir langsung di acara tersbut. Acara semakin meriah lantaran kehadiran  artis ibukota Stefanie Zamora. Ia didapuk sebagai endorse Grand Opening pasar Bintan Betuah.

Ketua GenPI Bintan Aprizal mengungkapkan, Pasar Bintan Betuah sebagai buah kreativitas ini diharapkan dapat menghasilkan nilai ekonomi bagi masyarakat sekitar. Selain itu pasar ini bisa memberikan pendapatan bagi anak-anak yang tergabung dalam komunitas GenPI itu sendiri.

“Destinasi Digital ini merupakan salah satu kreasi dari GenPI Bintan yang didukung Dispar Bintan agar potensi pariwisata Bintan dapat terus terdongkrak,” tambahnya.

Target pengunjung dipatok di angka seribu pada acara grand opening tersebut. Namun lebih jauh, pasar Bintan betuah diharapkan menjadi destinasi wisata unik yang baru di Bintan. Hadir dengan konsep destinasi digital yang instagramable, pasar itu diharapkan mampu menarik semakin banyak wisatawan baik domestik maupun manca negara, khususnya dari negeri jiran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya