Di Tanjungpinang, Menghadap Laut 2.0 Diisi dengan Bersih Pantai

Di Tanjungpinang, Menghadap Laut 2.0 Diisi dengan Bersih Pantai - GenPI.co
para partisipan kegiatan Menghadap laut 2.0 mengumpulkan 64 kantong berisih sampah di di Tanjung Siambang Dompak, Tanjungpinang, Kepulauan Riau. (Foto: Milyawati/GenPi.co)

GenPI.co - Yayasan Ecology menggelar aksi bersih-bersih pantai dan penanaman mangrove di Tanjung Siambang Dompak, Tanjungpinang, Kepulauan Riau, pada hari Minggu (18/8)

Kegiatan itu sekaligus memperingati "Menghadap Laut 2.0" yang diinisiasi oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama dengan organisasi Pandu Laut Nusantara dan Yayasan Econusa.  Aksi itu dilakukan secara serentak di  74 titik perairan di Indonesia. Salah satunya Tanjung Siambang.

Ketua Yayasan Ecology, Tri Armanto mengatakan kegiatan ini merupakan bukti kepedulian terhadap laut. 

"Pandu Laut Nusantara merupakan gerakan yang mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk makin mencintai, merawat dan juga peduli laut. Itu karena Indonesia sendiri dikelilingi lautan yang luas," jelasnya. 

Baca juga:

Gerakan Menghadap Laut di Gorontalo Kumpulkan 2,5 Ton Sampah

Menteri Susi ‘Ngegas’ Saat Disuguhi Minuman Botol Plastik

Kegiatan Menghadap Laut  berlangsung dari pukul 14.30 Wib sampai 17.00 Wib dengan peserta sebanyak 50 orang dari berbagai latar belakang. Para partisipan itu antara lain Kepala Badan Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu (BKIPM), Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengcab Tanjungpinang, Nikoi Resort, Cempedak Resort, Ertiga Mania, World CleanUp Day (WCD) Kepri, Aston Tanjungpinang, SMPN 5 Tanjungpinang dan warga setempat. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya