Kekerasan Dukuh Atas, Remaja Dikeroyok Hingga Tak Sadarkan Diri

Kekerasan Dukuh Atas, Remaja Dikeroyok Hingga Tak Sadarkan Diri - GenPI.co
Seorang remaja tak sadarkan diri seusai dikeroyok sejumlah pemuda di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Minggu (31/7). (Foto: Ferry Budi/GenPI.co)

GenPI.co - Seorang remaja tak sadarkan diri seusai dikeroyok sejumlah pemuda di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Minggu (31/7).

Berdasarkan pantauan GenPI.co di lokasi, remaja yang diketahui bernama Wahyu tersebut digotong teman-temannya ke pos satpol pp di Terowongan Kendal.

Wahyu tampak menderita luka bocor di dahi kiri dan terbaring tak sadarkan diri.

BACA JUGA:  Citayam Fashion Week Dibubarkan, Remaja Kesal sama Petugas

Teman-temannya yang berada di sekitarnya mencoba untuk membangunkan, tetapi Wahyu tak merespons sama sekali.

Salah seroang rwkan Wahyu bernama Jihan mengungkapkan pengeroyokan itu dilakukan sejumlah pemuda dari Citayam, Jawa Barat, sekitar pukul 19.00 WIB.

BACA JUGA:  Anak Muda Lupa Waktu di Citayam Fashion Week, Ini Saran Sosiolog

Dia mengatakan hal itu dipicu adanya adu domba  antartongkrongan.

"Tadinya sudah ngomong baik-baik, tetapi anak Citayam itu membuat panas situasi. Jadi, dia dikeroyok padahal enggak tahu apa-apa," ucap dia di lokasi, Minggu (31/7).

BACA JUGA:  Citayam Fashion Digelar Saat HBKB, Begini Harapan Jeje Slebew

Jihan menyatakan anak-anak yang mengeroyok Wahyu juga pernah terlibat masalah sama tongkrongan lain pada Minggu lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya