Es Krim Pakcoy Bandung Dapat Pujian dari Italia

Es Krim Pakcoy Bandung Dapat Pujian dari Italia - GenPI.co
Kota Bandung terkenal dengan inovasi dan kulinernya. Kelompok tani di Buruan Sae Sawargi misalnya, yang membuat es krim pakcoy nikmat. Foto: dok. humas

GenPI.co - Kota Bandung terkenal dengan inovasi dan kulinernya. Kelompok tani di Buruan Sae Sawargi misalnya, yang membuat es krim pakcoy nikmat.

Tak tanggung-tanggung, es krim pakcoy itu dipuji langsung oleh Head of Milan Urban Food Policy Pact (MUFPP) Secretariat, Filippo Gavazzeni.

“Saya Filippo, dari Italia. Tadi saya coba es krim pakcoy. Rasanya enak sekali,” ucapnya di Bandung, Kamis (5/8/2022).

BACA JUGA:  Biaya Bengkak Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Pengamat Minta Audit

Kehadiran Filippo di Bandung merupakan bagian dari rangkaian acara Urban 20 (U20) yang mengusung tema “Meningkatkan Ketahanan Pangan Kota dan Menciptakan Future work Melalui Urban Farming Yang Berbasis Budaya dan Teknologi”.

Es krim pakcoy buatan Buruan Sae Sauyunan ini mulai diproduksi sejak 2022.

BACA JUGA:  Ekonom Bongkar Biaya Bengkak Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Ketua Buruan Sae Sauyunan Ambu Enok mengatakan ide dibuatnya produk es krim berawal dari melimpahnya sayuran pakcoy di kebun binaan.

Dia juga membocorkan komposisi es krim pakcoy tersebut, yang sebetulnya bisa kamu coba buat di rumah.

BACA JUGA:  Liburan Hemat! 5 Tempat Wisata Murah Meriah di Bandung

Selain pakcoy sebagai bahan baku dasar, ada beberapa bahan makanan lain sebagai komposisi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya