Kelompok Ini Berhak Dapat BLT BBM, Pengamat: Sering Terlupakan

Kelompok Ini Berhak Dapat BLT BBM, Pengamat: Sering Terlupakan - GenPI.co
Penyaluran BLT BBM di Kantor Pos Besar Solo, Kamis (8/9/2022). ANTARA/Aris Wasita

GenPI.co - Pengamat ekonomi Prof. Muhammad Handry Imansyah menyarankan bantuan langsung tunai (BLT) BBM menyasar masyarakat yang rentan miskin.

"Seharusnya bukan kelompok masyarakat miskin dan kelompok pekerja berpenghasilan di bawah Rp3,5 juta saja. Tetapi kelompok hampir miskin juga harus mendapatkan BLT BBM," ujarnya di Banjarmasin, Kamis (8/9/2022).

Guru Besar Ilmu Ekonomi Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menyebut jika ada 10 persen yang rentan sekali miskin, jumlahnya sekitar 2,7 juta orang lagi yang harus dicakup dalam BLT BBM.

BACA JUGA:  Mahasiswa Bakar Spanduk Protes Kenaikan Harga BBM

"Kelompok ini sering terlupakan, misalnya para ojek online dan para pekerja informal lainnya," ucapnya.

Selain itu, ada alternatif lain jika pemerintah tidak bisa memberikan BLT itu.

BACA JUGA:  Demo Tolak Kenaikan BBM Memanas, Massa BEM SI Dorong Barikade Kepolisian

Menurut dia, minimal ada alokasi BBM dengan harga khusus untuk kelompok tersebut untuk mengurangi biaya transportasi.

"Jadi yang mendapatkan BLT tidak hanya yang jumlahnya 20 jutaan tersebut plus 16 jutaan subsidi pekerja," jelasnya.

BACA JUGA:  Pangdam Jaya Imbau Demo Tolak Kenaikan Harga BBM Harus Tertib

Terkait jaringan keamanan sosial yang digelontorkan pemerintah pusat, Prof. Handry menyatakan setuju hal itu dilakukan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
5 Manfaat Kunyit yang Bikin Kaget - JPNN.com

5 Manfaat Kunyit yang Bikin Kaget

Ada beberapa manfaat kunyit yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya membantu membersihkan dan menyembuhkan luka.