Massa PA 212 Teriak Jokowi Turun di Tengah Demo Tolak Kenaikan Harga BBM

Massa PA 212 Teriak Jokowi Turun di Tengah Demo Tolak Kenaikan Harga BBM - GenPI.co
Massa PA 212 teriak Jokowi turun di tengah demo tolak kenaikan harga BBM, di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (12/9/2022). Foto: Ferry Budi Saputra/GenPI.co

GenPI.co - Massa aksi Persaudaraan Alumni (PA) 212 bersama organisasi massa Islam lainnya menggelar aksi demonstrasi menolak kenaikan harga BBM di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (12/9/2022).

Berdasarkan pantauan GenPI.co, massa aksi mulai berdatangan di kawasan Patung Kuda sekitar pukul 13.20 WIB.

Massa aksi tampak membawa poster dan bendera.

BACA JUGA:  Pentolan PA 212 Mendadak Sentil Jokowi: Tidak Berkutik

Orator yang ada di atas mobil komando juga terus menyampaikan aspirasi massa PA 212.

"Kami di sini untuk menyampaikan penderitaan rakyat dari seluruh pelosok negeri yang terzalimi karena kebijakan pemerintah," teriak orator.

BACA JUGA:  Warning dari M Qodari Soal Pilpres 2024, Sebut UAS dan PA 212

Selain menyampaikan terkait penolakan kenaikan harga BBM, massa aksi juga menginginkan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo turun dari jabatannya.

"Jokowi turun, Jokowi turun," kata seluruh massa aksi.

BACA JUGA:  PA 212 Siap Kepung Bandara Jika Timnas Israel Hadir di Indonesia

Sementara itu, demonstrasi sempat diwarnai kericuhan saat massa baru datang ke kawasan Patung Kuda.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya