Perwakilan Buruh Tani datangi Wisma Negara, Singgung Kasus Reforma Agraria

Perwakilan Buruh Tani datangi Wisma Negara, Singgung Kasus Reforma Agraria - GenPI.co
Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono didampingi Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, menerima perwakilan buruh tani di Wisma Negara, Jakarta

Selanjutnya, terkait omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja, Kasetpres menuturkan bahwa pihaknya akan segera berkoordinasi dengan kementerian terkait yaitu Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

“Ada poin yang hilang, menurut beliau-beliau itu yang perlu harus diperhatikan,” kata Kasetpres.

Poin lain yang disampaikan oleh para perwakilan buruh tani yaitu mengenai penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) yang tidak merata.

BACA JUGA:  Mahasiswa Nyanyi Buruh Tani, Minta Ketua DPR Keluar dari Senayan

Terkait hal tersebut, Kasetpres mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Sosial untuk dapat ditindaklanjuti.

“Nanti akan saya sampaikan ke Kementerian Sosial, bisa ke Bu Menteri, Sekjen, untuk bisa diproses mendapat bantuan,” ucapnya.

BACA JUGA:  Jadi Petani Semangka, Pemuda Riau Raih Rp 40 Juta Sekali Panen

Sementara itu, dalam keterangannya, Presiden Partai Buruh, Said Iqbal berharap aspirasi yang telah disampaikan kepada Kasetpres dapat dilaporakan kepada Presiden Jokowi agar permasalahan lahan yang dihadapi oleh petani dapat segera selesai.

“Ada beberapa kasus yang disampaikan tadi kepada Pak Heru untuk disampaikan kepada Presiden Bapak Jokowi agar tanah petani yang selama ini dimiliki oleh petani puluhan tahun, bahkan ada sampai mulai dari sekolah, dari mulai lahir sudah ada lahan petani itu supaya jangan diambil alih,” ujar Said.(*)

BACA JUGA:  APPKSI Desak Pemerintah Cabut Bea Ekspor CPO yang Bebani Petani

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya