Beri Bantuan Sound System, Orang Muda Ganjar Disambut Baik Pemuda Karangampel

Beri Bantuan Sound System, Orang Muda Ganjar Disambut Baik Pemuda Karangampel - GenPI.co
Orang Muda Ganjar disambut baik para pemuda Karangampel saat memberikan bantuan sound system. (foto: Dok OMG)

GenPI.co - Sukarelawan Orang Muda Ganjar (OMG) disambut baik para pemuda Karangampel saat memberikan bantuan sound system.

Para sukarelawan Ganjar Pranowo itu memberikan bantuan sound system dan peralatan ATK kepada komunitas Pemuda Karangampel di Desa Sendang, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Gilang Gemahesa selaku Koordinator Wilayah OMG Jabar berharap bantuan yang diberikan kepada Komunitas Pemuda Karangampel dapat bermanfaat dengan baik.

BACA JUGA:  Rangkul GMTI, Sukarelawan Ganjar Pranowo Beri Layanan Kesehatan Gratis

"Semoga bantuan ini bisa berguna dan para pemuda di desa Sendang bisa terus mengadakan kegiatan yang bermanfaat," kata Gilang dari rilis yang diterima GenPI.co, Kamis (31/8).

Dia menambahkan keberadaan sound system tersebut akan mendukung kegiatan berjalan lancar.

BACA JUGA:  Lestarikan Budaya, Ganjartivity Perkenalkan Ganjar Pranowo Lewat Wayang Golek

Oleh karena itu, dia berharap keberadaan bantuan ini akan memberikan manfaat jangka panjang.

Menurut dia, kehadiran relawan Orang Muda Ganjar disambut hangat oleh komunitas pemuda desa setempat. Hal itu dilihat dari masyarakat yang menghadiri acara tersebut.

BACA JUGA:  Cegah DBD, Kowarteg Dukung Ganjar Turun Tangan Buat Alat Fogging

"Kedatangan kami ke desa Sendang disambut baik oleh masyarakat sekitar. Kami sangat senang karena masyarakat di sini antusias sekali," tutur dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya