
Sementara itu, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian melakukan pengecekan di JLS yang akan dipakai sebagai jalur mudik menuju Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon.
Dia mengakui adanya kerusakan sejumlah jalan di jalur ini. Dia berjanji akan segera memperbaiki jalan rusak ini.
Selain itu, dia akan menyalakan penerangan jalan umum (PJU) di JLS serta mendirikan beberapa posko kesehatan.
BACA JUGA: Pemudik Bisa Lega, Jalur Utama Sukabumi-Bogor Dipastikan Bebas Lubang
"Memang terdapat beberapa kerusakan jalan dan adanya genangan air di sejumlah titik, tapi kami pastikan akan segera melakukan perbaikan, sehingga bisa dilalui pemudik dengan aman," jelas dia.(ant)
Video seru hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News