Program eYAA Jadi Wadah untuk Membina Pemuda Menangani Isu Sosial Ekonomi di ASEAN

Program eYAA Jadi Wadah untuk Membina Pemuda Menangani Isu Sosial Ekonomi di ASEAN - GenPI.co
Ilustrasi. ASEAN Foundation dan Maybank Foundation mengadakan Regional Capacity Building Workshop dari program eMpowering Youths Across ASEAN (eYAA) (envato elements/By twinsterphoto

GenPI.co - ASEAN Foundation dan Maybank Foundation mengadakan Regional Capacity Building Workshop dari program eMpowering Youths Across ASEAN (eYAA): Angkatan ke-4 di Universitas Chulalongkorn, Bangkok, Thailand.

Kegiatan ini menjadi wadah bagi mereka untuk mengimplementasikan ide-ide dan mengadvokasi solusi-solusi untuk masalah yang ada di berbagai komunitas lokal di seluruh ASEAN, termasuk Indonesia, Kamboja, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.

Untuk mewujudkan tujuan utama Cetak Biru Masyarakat Sosial Budaya ASEAN 2025, yakni menciptakan masyarakat yang lebih inklusif, berkelanjutan, dan tangguh, program ini bertujuan untuk membekali dan menginspirasi para pemuda ASEAN yang merupakan penggerak utama untuk berkontribusi dan mengadvokasi pembangunan berkelanjutan.

Maybank melalui Maybank Foundation, bekerja sama dengan ASEAN Foundation, percaya bahwa pendidikan merupakan bagian integral dari pemberdayaan.

BACA JUGA:  Perkuat Kerja Sama, Menpora Dito Ariotedjo Ingin Angkat Prestasi Olahraga ASEAN

Oleh karena itu, eYAA merupakan wadah untuk membina para pemimpin muda dalam menangani isu-isu sosial ekonomi dan pembangunan di seluruh ASEAN.

Program dan workshop eYAA Angkatan kohort 4 ini mempertemukan 99 relawan muda dan 10 perwakilan dari lembaga sosial kemasyarakatan (CSO) terpilih di seluruh ASEAN.

BACA JUGA:  Kekerasan di Myanmar dan Laut Cina Selatan Jadi Isu Utama Pertemuan Diplomat ASEAN

Keikutsertaan perdana paraalumni ini menandai pencapaian penting dalam evolusi program, sekaligus menyoroti kekuatan dan nilai jaringan eYAA yang terus berkembang.

Setelah workshop tahun ini, kohort keempat dari program ini akan meluncurkan "The Changemakers," atau agen perubahan untuk memulai proyek komunitas di enam negara ASEAN, yaitu Indonesia, Kamboja, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.

BACA JUGA:  Erick Thohir Sanjung Kekuatan ASEAN di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Direktur Eksekutif ASEAN Foundation, Piti Srisangnam mengatakan program eMpowering Youths merupakan wujud dari komitmen untuk membina generasi pemimpin ASEAN berikutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya