Pembukaan Lomba Perahu Naga Dimeriahkan Pentas Seni Daerah

Pembukaan Lomba Perahu Naga Dimeriahkan Pentas Seni Daerah - GenPI.co

Event International Dragon Boat Race kali ini diikuti 48 tim, terdiri dari 11 tim berasal dari luar negeri, 10 tim berasal dari luar provinsi Kepri, 11 tim dari Kabupaten Kota Kepri, 16 tim dari Kota Tanjung Pinang. 

Event yang dilaksanakan selama 3 hari ini selain lomba dragon boat race,  juga melombakan kayak perseorangan. Tak hanya itu, untuk meramaikan kegiatan ini juga ada pameran, bazar dan aneka permainan rakyat yang dapat disaksikan oleh penonton dan masyarakat.

Asisten 1 Bidang Pemerintahan Kepri Raja Ariza, menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh kontingen dan tamu undangan yang hadir baik yang berasal dari luar negeri maupun yang berasal dari luar provinsi Kepulauan Riau. 

"Kami yakin beberapa kontingen mungkin sudah beberapa kali datang mengikuti even yang sama dan beberapa yang lain mungkin baru pertama kali sampai disini. Apapun itu semua para peserta dan kontingen yang turut berpartisipasi akan senantiasa mendapat kesan yang baik selama berada di Kota Tanjung Pinang," kata Raja Ariza.

"Tahun ini baru 4 negara yang ikut Tanjung Pinang International Dragon Boat Race yakni Indonesia sebagai tuan rumah, Malaysia, Brunei, dan Singapura. Ke depan kita berharap negara dari berbagai belahan benua Asia, Eropa dan Amerika turut berpartisipasi  dalam kegiatan ini," ujar Raja Ariza. 

"Kepada pemerintah Kota Tanjung Pinang yang sudah melaksanakan event ini sejak 17 tahun lalu, kami berharap agar terus meningkatkan penyelenggaraan baik kualitas maupun kuantitas event ini agar gaung pariwisata Kepulauan Riau dapat lebih terkenal," kata Raja.

Ia aja juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kementrian Pariwisata RI yang telah mendukung kegiatan bertaraf internasional ini.

Sementara itu untuk mendukung kegiatan ini hadir pula pihak BPJS yang melindungi atlet, official dan panitia dari kecelakaan. Direktur Utama Wilayah BPJS Kota Tanjung Pinang Budiono mengatakan, BPJS hadir dalam rangka untuk melindungi bilamana terjadi kecelakaan dan kematian. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
Spesialis Trisula - JPNN.com

Spesialis Trisula

Setelah kebijakan baru, sekolah spesialis tidak perlu membayar. Juga tidak lagi kehilangan penghasilan. Bahkan dapat bayaran.