Banjir 2 Meter di Perumahan Green Ville Jakarta Barat Belum Surut

Banjir 2 Meter di Perumahan Green Ville Jakarta Barat Belum Surut - GenPI.co
Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan berkeliling menggunakan perahu karet untuk menjemput warga yang ingin dievakuasi di Perumahan Green Ville, Jakarta, Jumat (3/1).. Foto: Antara

Bersama sejumlah warga lain, mereka menaiki perahu karet Dinas Kebakaran menuju pintu gerbang perumahan yang tidak terakses banjir.

BACA JUGA: Alhamdulillah, Bayi 8 Bulan Selamat dari Kepungan Banjir Bekasi

Beberapa titik di perumahan elite tersebut masih tergenang cukup tinggi hingga dua meter, seperti di Blok R, S, V, W, dan X Perumahan Green Ville.

Rumah-rumah mewah tergenang banjir, ada yang ditinggalkan penghuninya, tetapi ada pula penghuni yang masih bertahan di lantai dua. Mobil dan motor juga terlihat terendam air di garasi, halaman, dan depan rumah.

Pengelola Penyelamatan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Barat, Wirawan mengingatkan ketinggian banjir di perumahan itu masih tinggi.

"Di dalam (perumahan) masih ada yang tiga meter. Tetapi, ini sudah surut sekitar satu meteran. Mudah-mudahan enggak hujan lagi," katanya. (ant)
 

Kalian wajib tonton video yang satu ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya