Korban Banjir dan Tanah Longsor di Bogor Butuh Sembako

Korban Banjir dan Tanah Longsor di Bogor Butuh Sembako - GenPI.co
Rumah warga hancur diterjang banjir dan tanah longsor di Desa Sukajaya, Kabupaten Bogor. Foto: Antara

GenPI.co - Sebanyak 11 kampung di Desa Cileuksa, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, hancur diterjang banjir dan tanah longsor. Bencana alam ini membuat 4.174 warga harus mengungsi.

Dari data sementara, 11 kampung yang terdampak adalah Cileuksa Utara, Cileuksa Kaler, Cileuksa Hilir, Cileuksa Desa, Pasir Eurih, Ciparangpeng, Cijaririn, Cieur, Cihaur, Rancanangka, dan Cisusuh.

BACA JUGA: Jokowi Tegas Soal Laut Natuna, Tak Ada Tawar Menawar

Selain rumah, sejumlah fasilitas umum juga habis tersapu banjir dan tanah longsor. Rincian rumah yang mengalami kerusakan berat yaitu, 1261 unit. 

Sedangkan bangunan fasilitas umum lain yang rusak berat di antaranya, 4 unit sekolah, 4 unit masjid, 4 unit pesantren, dan 4 unit majelis taklim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya