Catat 10 Hal Penting Ini, Sebelum Membeli Tiket Murah

Catat 10 Hal Penting Ini, Sebelum Membeli Tiket Murah - GenPI.co
ilustrasi : tips membeli tiket murah lewat layanan online

Asuransi adalah salah satu aspek yang paling sering diabaikan oleh kebanyakan wisatawan Indonesia. Jika kamu tidak ingin mengambil risiko dengan perencanaan kamu, pastikan untuk membeli asuransi perjalanan bersama dengan pembelian tiket pesawat murah kamu.

Tentu saja, tidak ada yang menginginkan kejadian yang tak terduga untuk terjadi, namun kamu bisa memastikan semua diamankan oleh asuransi apabila penerbangan tiba-tiba dibatalkan atau bagasi kamu bermasalah.

9. Siapkan uang tunai dalam jumlah yang cukup

Tidak semua tempat menerima kartu kredit, apalagi di tempat tujuan wisata yang belum banyak dikenal. Karena itu, kamu perlu berhati-hati dalam mengatur anggaran liburan dan mempersiapkan uang tunai yang cukup untuk keperluan makanan, belanja, serta transportasi kamu selama berlibur.

Selain itu, meminimalisir pengeluaran dari tiket pesawat dapat mempermudah kamu dalam mempersiapkan uang tunai. Untuk melakukannya, kamu dapat memanfaatkan fitur Info Harga dari Skyscanner dan memantau perubahan harga tiket pesawat.

10. Cek ulang kebutuhan visa

Pada titik ini, kamu seharusnya sudah memeriksa persyaratan visa untuk destinasi kamu, tapi untuk memastikan semuanya baik-baik saja, cobalah memeriksanya sekali lagi. Jangan lupa, bila penerbangan kamu singgah di suatu negara sebelum mencapai tujuan akhir, kamu mungkin membutuhkan visa transit.

Persyaratan untuk visa seringkali berubah dan saran terbaik kami adalah agar kamu memeriksa travel agent, penerbangan, serta kedutaan besar (atau website resmi mereka) secara rutin sebelum membeli tiket pesawat. Ingatlah bahwa membawa surat-surat yang tepat sebelum bepergian adalah tanggung jawab pribadi dari setiap penumpang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya