Menkes Terawan Bertolak Manado, Terkait Virus Corona?

Menkes Terawan Bertolak Manado, Terkait Virus Corona? - GenPI.co
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. (Foto: Antara)

GenPI.co - Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto bertolak ke Manado pada Minggu (26/1) petang. Hal tersebut Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Dinas Kesehatan Sulawesi Utara dr Steaven Dande.

Dande mengatakan belum diketahui agenda apa Menkes Terawan di kota itu. Namun kemungkinan besar terkait dugaan virus Corona yang menjangkiti salah seorang kru Lion Air.

BACA JUGA: Virus Corona Wuhan Diciptakan Di Lab?

Diberitakan sebelumnya, kru yang bekerja sebagai penerjemah itu  di maskapai yang melayani rute rute Manado-Guangzhou itu mengalami pilek dengan gejala yang sama seperti yang penderta yang terjangkit virus corona.

Kru Lion Air itu saat ini telah diisolasi di Rumah Sakit Kandouw sebagai tindakan antisipasi.

Jumlah yang terinfeksi virus penyebab pneumonia ini terus meningkat dari waktu-waktu. Kabar terbaru, lebih dari 2.000 orang di seluruh dunia tertular. Sebagian besar di antaranya di China.

Sebanyak 56 orang di negara itu juga diberitakan  meninggal karena wabah tersebut.(ANT)

BACA JUGA: Selain Corona, Kelelawar Juga Membawa 136 Penyakit Lain

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya