Kemendikbud Siapkan 5 Strategi Pembelajaran Holistik

Kemendikbud Siapkan 5 Strategi Pembelajaran Holistik - GenPI.co
Nadiem Makarim. Foto: M Fathra/JPNN.Com

GenPI.co - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tengah menyiapkan lima strategi untuk menjalankan pembelajaran holistik.

Lima strategi itu bertujuan untuk mengembangkan sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang unggul.

BACA JUGA: Promo Hari Hari Swalayan, Minyak Goreng 2 Liter Murah Banget

Pertama, transformasi kepemimpinan sekolah. Strategi ini dilakukan dengan memilih generasi baru kepala sekolah dari guru-guru terbaik.

Kedua, transformasi pendidikan dan pelatihan guru. Nantinya, Kemendikbud akan melaksanakan transformasi pendidikan profesi guru (PPG) untuk menghasilkan generasi guru baru.

Ketiga, mengajar sesuai tingkat kemampuan siswa. Strategi ini akan dilakukan dengan cara menyederhanakan kurikulum sehingga lebih fleksibel dan berorientasi pada kompetensi.

Keempat, standar penilaian global. Asesmen kompetensi minimum (AKM) akan digunakan untuk mengukur kinerja sekolah berdasarkan literasi dan numerasi siswa.

Kelima, kemitraan daerah dan masyarakat sipil. Kemitraan dengan pemerintah daerah dilakukan melalui indikator kinerja untuk Dinas Pendidikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya