Manajemen Baik Ciptakan Destinasi Digital Berkelanjutan

Manajemen Baik Ciptakan Destinasi Digital Berkelanjutan - GenPI.co
Mei Kristanti

Venue juga menjadi bagian penting yang harus ditonjolkan. “Venue Pasar Karetan ada di Raja Pendapa. Kita dituntut untuk menjaga venue agar tepat hijau, asri, dan instagramable. Agar pengunjung bisa terus berfoto dengan nyaman. Selain tentunya ada acara yang bisa menarik orang untung datang,” terang Mei.

Sedangkan Staf Ahli Menteri Bidang Komunikasi Kementerian Pariwisata Don Kardono, mengatakan pengelolaan Pasar Karetan bisa ditiru pengelola pasar lain.

“Pasar Karetan adalah pasar pertama GenPI. Pasar ini sukses karena mampu merangkul masyarakat. Berbeda dengan Pasar Semarangan yang hadir karena kerjasama dengan Pemda. Nanti teman-teman peserta TOT akan meninjau dua pasar ini dan melihat sendiri kondisinya. Nanti bisa intens menanyakan apa saja yang ada di Pasar Karetan dan Semarangan,” tuturnya.

Menteri Pariwisata Arief Yahya, mengapresiasi Pasar Karetan yang selalu tampil dengan inovasi baru. 

“Pasar Karetan bisa menjadi contoh bagi destinasi digital lain. Bagaimana mengelola sebuah destinasi digital sehingga mampu menghadirkan sponsor. Bagaimana mereka mampu merangkul masyarakat. Semua harus dipelajari di TOT,” tuturnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya