Kala Batu Berjatuhan Menghujam Bumi, Bagaimana Nasib Manusia?

Kala Batu Berjatuhan Menghujam Bumi, Bagaimana Nasib Manusia? - GenPI.co
FIlm Greenland (Foto: Instagram/@gerardbutler.ig)

GenPI.co - Kamu yang suka film-film bertema apocalypse alias kiamat,  jangan sampai melewatkan ‘Greenland’. Film tersebut menjadi salah satu yang ditunggu-tunggu di tahun 2020 ini. 

‘Greenland’ mengisahkan tentang bencana kehancuran alam akibat hantaman komet dari luar angkasa. Film ini dibintangi oleh aktor asal Skotlandia, Gerard Butler, bersama Morena Baccarin dan Scott Glenn. 

Film bertema kiamat ini digarap oleh Ric Roman Waugh (Angel Has Fallen) dari sebuah naskah yang ditulis oleh Chris Sparling. 

BACA JUGA: Tom Holland Sebut Syuting Spider-Man 3 Selesai Februari 2021

Kisahnya berpusat pada  sebuah keluarga yang berjuang untuk bertahan hidup dari bencana meteor yang dapat menghancurkan planet Bumi.

Trailer internasional film Greenland yang dirilis STX memperlihatkan bagaimana tokoh  John Garrity yang diperankan oleh Butler mencoba menyelamatkan keluarganya dari bencana serangan hujan  meteor yang melanda Bumi. 

Garrity pun mencoba membawa istrinya Allison (Morena Baccarin), dan putranya, Nathan ke sebuah bunker di Greenland.

"Ini menjadi pertarungan untuk bertahan hidup, tetapi dengan keluarga yang anda pedulikan," kata Gerard Butler dilansir dari Entertainment Weekly.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.