Berita Top 5: Gibran Bisa Jadi Sekjen PBB, Bahaya Intai Prabowo

Berita Top 5: Gibran Bisa Jadi Sekjen PBB, Bahaya Intai Prabowo - GenPI.co
Prabowo Subianto. Foto: Antara

GenPI.co - Artikel-artikel yang disajikan GenPI.co pada hari ini mendapatkan respons sangat bagus dari para pembaca.

Berikut ini lima beruta terpopuler GenPI.co hari ini. Silakan dibaca.

1. Gibran Bisa Jadi Sekjen PBB

Pengamat komunikasi politik Emrus Sihombing menilai Gibran Rakabuming Raka yang merupakan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) mempunyai kualitas jempolan.

Menurut Emrus, Gibran memiliki peluang sangat besar memenangi Pilkada Kota Solo 2020.

Jika berhasil memimpin Solo dengan sukses, Gibran dinilai berpeluang melangkah ke jenjang yang lebih tinggi.

Emrus menjelaskan, Gibran mempunyai peluang menjadi gubernur Jawa Tengah apabila berhasil menyejahterakan masyarakat Solo.

Setelah itu, sambung Emrus, Gibran berpeluang menapak ke level yang jauh lebih tinggi.

“Saya kira Gibran mempunyai cita-cita setinggi bintang di langit. Jangankan menjadi presiden, menurut pandangan saya, (Gibran) bisa menjadi sekjen PBB,” kata Emrus kepada GenPI.co, Jumat (24/7).

Direktur Eksekutif EmrusCorner itu menambahkan, Gibran akan diminta oleh rakyat Jateng untuk menjadi gubernur apabila sukses memimpin Solo.

BACA SELENGKAPNYA: Gibran Putra Jokowi Disebut Bisa Jadi Presiden Hingga Sekjen PBB

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya