Ibu Hamil Kurang Gerak Bisa Risiko Tekanan Darah Tinggi

Ibu Hamil Kurang Gerak Bisa Risiko Tekanan Darah Tinggi - GenPI.co
Ilustrasi ibu hamil. Foto: baby and child

GenPI.co - Banyak dari wanita hamil tentu merasa khawatir untuk keluar rumah selama pandemi. Hal tersebut tentu takut terpapar covid-19 baik pada dirinya dan kandungan. 

Dokter spesialis kandungan RS Eka Hospita Cibubur, Riska Amelia, menjelaskan selama pandemi memang lebih baik di rumah saja bila nggak perlu banget keluar, tapi bukan berarti ibu hamil nggak ngapa-ngapain.

BACA JUGA: Aduh, Mikha Tambayong Menangis 

"Wanita yang sedang hamil bila kekurangan aktivitas dapat meningkatkan risiko darah tinggi dan berat badan berlebih karena lemak," ujar Riska dalam live Instagram @Eka_hospital, Jumat (7/8).

Riska memaparkan, hal yang tidak boleh ditoleransi itu tetap melakukan aktivitas fisik agar badan nggak kaku dan juga periksa kehamilan bila mana sudah waktunya. 

Sehingga disarankan untuk ibu yang sedang hamil saat pandemi, minimal memiliki aktivitas berjalan sehari cukup 10 menit saja.

BACA JUGAJangan Abaikan, 4 Alasan Si Kecil Menangis

"Aktivitas apapun akan lebih bermaksa selama kehamilan, tapi sekurang-kurangnya adalah 10 menit," tutup Riska. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya