Angpao Tak Pernah Ketinggalan Setiap Imlek

Angpao Tak Pernah Ketinggalan Setiap Imlek - GenPI.co
Angpao si amplop merah selalu hadir dalam perayaan tahun baru Imlek.


Setiap perayaan Tahun Baru Imlek tak bisa lepas dari Angpao. Orang menyebutnya sebagai amplop merah yang berisi uang.

"Angpao yang selalu diartikan amplop merah, sebenarnya dalam bahasa Pinyin Mandarin adalah Hong Bao yang artinya bingkisan merah," kata Hanny Wong, warga Tionghoa Manado, Selasa (5/2/2019).

Hanny Wong mengatakan sebenarnya Hong Bao yang asli yang selalu berjejer di meja alias souvenir. Souvenir ini diberikan sebagai tanda kebahagiaan keluarga. 

Baca juga: Serba Babi di Tahun Babi

Berbagi bahagia kepada sesama menjadi harapan setiap memasuki tahun baru Imlek. Dalam tradisi masyarakat Tionghoa angpao selalu hadir dan diberikan kepada tetamu yang datang.

Anak-anak selalu menanti pembagian angpao ini. Mereka pun bersuka cita setelah mendapatkannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya