Unggah di Medsos, Deretan Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1442 H

Unggah di Medsos, Deretan Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1442 H - GenPI.co
Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1442 H jatuh pada tanggal 20 Agustus 2020 (ilustrasi: freepik)

GenPI.co - Lusa atau tepatnya pada Kamis, 20 Agustus 2020, akan ada pergantian tahun hijriah atau Tahun Baru Islam 1442 H.

Menyambut Tahun Baru tersebut, agar segala amal perbuatan di masa lampau yang tidak patut hendaknya dijauhi, dan bersiap memulai babak baru dengan perilaku terpuji.

Dilansir dari laman bali.kemenag, Tahun Baru hijriah diperingati dengan maksud agar umat Islam mampu mengambil i’tibar (pelajaran) dari peristiwa tersebut.

BACA JUGAMohon Doanya, Bio Farma Uji Klinis Tahap Ketiga Vaksin Covid-19

Untuk yang ingin mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam, 1 Muharam 1442 H dan menggunggah dengan media sosial, berikut sejumlah pilihannya, dilansir dari sejumlah sumber.

Selamat 1 Muharam. Tahun Baru Islam kita songsong dengan saling memaafkan segala kesalahan selama satu tahun ke belakang. Mohon maaf.

Selamat Tahun Baru Islam 1442 H. Tahun baru menanti, tapi doaku masih tetap sama. Semoga semua kebaikan kita di tahun lalu senantiasa dicatat dalam buku amal yang baik dan menjadikan kita umat beruntung.

Mengingat usia yang makin menua dan waktu yang telah berlalu. Semoga kita bisa memaknai tahun baru kali ini sebagai refleksi dan mengharap ampunan yang Maha Kuasa. Selamat Tahun Baru Islam 1442 H.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya