Pelajar SMP-SMA, Dapatkan Materi Pelajaran Gratis di Aplikasi Ini

Pelajar SMP-SMA, Dapatkan Materi Pelajaran Gratis di Aplikasi Ini - GenPI.co
Ilustrasi belajar online. Foto: Indianexpress

GenPI.co - Sistem belajar online yang sudah berlangsung selama beberapa bulan terakhir menuntut para pelajar untuk lebih giat dalam menggali materi.

Selain kegiatan belajar bersama guru, kini para siswa juga bisa mendapatkan tambahan materi lewat teknologi video.

BACA JUGATelkomsel Beri 3,2 Juta Kartu Internet Merdeka Belajar di Jabar

Demi memenuhi kebutuhan itu, AyoBlajar sebagai platform edukasi menggelar program #BlajarUntukBangsa.

Aplikasi ini menyediakan akses materi video pembelajaran untuk jenjang SMP dan SMA. 

Melalui program #BlajarUntukBangsa, AyoBlajar menggratiskan akses video pembelajaran hingga 5 Oktober 2020. 

"Membuka akses pendidikan seluas-luasnya untuk siswa Indonesia, Rp 0 bisa akses materi belajar," ujar Fariz Isnaini, CEO sekaligus Co-Founder AyoBlajar dalam virtual konferensi pers, Jumat (4/9/2020). 

Fariz mangatakan melalui aplikasi AyoBlajar, para siswa dapat mengakses video pembelajaran gratis, mengikuti live classes yang dipandu langsung oleh tutor, mengulang meteri sekolah melalui soal-soal. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya