Jakarta PSBB, Pakai Zoom Makin Aman dengan Autentikasi 2 Faktor

Jakarta PSBB, Pakai Zoom Makin Aman dengan Autentikasi 2 Faktor - GenPI.co
Ilustrasi Zoom (Foto: Twitter.com/zoom)

GenPI.co - Kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang memberlakukan kembali PSBB yang membuat karyawan kembali melakukan kerja dari rumah.

Kondisi ini tentu saja membuat Zoom sebagai salah satu layanang konferensi video bakal kembali marak digunakan. Kabar baiknya, layanan itu makin paten dengan fitur keamanan n autentikasi dua faktor (2FA).

BACA JUGA: PSBB Jakarta, Ini 11 Bidang Perkantoran yang Boleh Beroperasi

Dikutip dari situs resminya, Minggu (13/9), Zoom mengatakan autentikasi dua faktor akan mengidentifikasi pengguna daring.

Caranya dengan meminta mereka untuk menunjukkan dua atau lebih bukti atau kredensial yang mengautentikasi kepemilikan akun mereka.

Selain itu, 2FA dari Zoom juga disebut memberikan tingkat keamanan tambahan yang menghindarkan pengguna dari manajemen kata sandi yang konstan.

Dengan 2FA, pengguna memiliki opsi untuk menggunakan aplikasi autentikasi yang mendukung protokol Time-Based One-Time Password (TOTP) (seperti Google Authenticator, Microsoft Authenticator, dan FreeOTP).

Cara lain adalah dengan meminta Zoom mengirimkan kode melalui SMS atau panggilan telepon, sebagai faktor kedua dari proses autentikasi akun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya