Berita Top 5: Istana Remehkan Papua, Din Syamsuddin Murka

Berita Top 5: Istana Remehkan Papua, Din Syamsuddin Murka - GenPI.co
Din Syamsuddin. Foto: Antara

GenPI.co - Berita top 5 kali ini berisi antara lain tentang Papua, Din Syamsuddin, Benny Wenda, Joko Widodo

1. Istana Remehkan soal Papua

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD terkesan meremehkan isu deklarasi Papua merdeka yang dilakukan Benny Wenda dan kelompoknya.

Melihat sikap Mahfud MD, akademini Rocky Gerung mengaku kesal. Menurutnya isu Papua tidak bisa dianggap kecil. Sebab, saat ini Papua sedang dilirik oleh dunia terutama Amerika.

"Papua bukan soal kecil. Isu papua sedang dilirik oleh dunia. Dunia itu sedang menunggu respons Pemerintah Indonesia dalam menghadapi isu Papua," tegasnya, Jumat (4/12).

Dalam kanal YouTube-nya, Rocky membeberkan, bahwa dalam keadaan penting ini Indonesia telah gagal merespons isu dengan baik. 

Ia menilai Istana tak memiliki kemampuan melihat konsep menyeluruh dari isu tersebut.

Rocky juga menilai aksi pidato Mahfud MD selalu gagal menenangkan publik sehingga ia salah menganalisis dan bersikap.

"Selalu salah dalam menganalisis, tetapi tak pernah ditegur," kata Rocky.

BACA SELENGKAPNYA: Strategi Istana Bikin Papua Bahaya, Amerika Ancaman Utama

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya