Pemerintah Gelontorkan Rp 30,5 T untuk Transformasi Digital ASN

Pemerintah Gelontorkan Rp 30,5 T untuk Transformasi Digital ASN - GenPI.co
Wapres Ma'ruf Amin dukung ASN melek teknologi. Foto: tangkapan layar webinar

GenPI.co - Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan pemerintah berkomitmen kuat dalam mempercepat transformasi digital dalam penyelenggaraan pemerintahan Indonesia.

“Hal ini kami tunjukkan dengan dukungan anggaran sebesar Rp 30,5 triliun guna mendukung program tersebut, salah satunya adalah untuk membangun akses internet di 4.000 desa di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T),” kata Ma’ruf.

BACA JUGAFPI Klaim Wapres Ma'ruf Amin dan Habib Rizieq Segera Bertemu

Pernyataan tersebut ia sampaikan dalam sambutan untuk Rapat Koordinasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (Rakornas BKN) 2020 yang diselenggarakan secara virtual  dalam kanal YouTube BKN, Rabu (16/12).

Menurut Ma’ruf, sudah ada 233 desa di Indonesia telah ditetapkan menjadi contoh Desa Digital (DeDi).

Hal ini dimaksudkan untuk menyiapkan sumber daya manusia (SDM) Indonesia, terutama aparatur sipil negara (ASN) dalam transformasi digital.

“Visi Indonesia Maju salah satunya dicapai dengan kesiapan SDM, baik dalam aspek pengetahuan, keahlian, maupun budaya kerja,” jelasnya.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) merilis e-government survey 2020 dan Indonesia menempati peringkat ke-88 dari 193 negara di dunia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya